Cuma artikel terjemahan !

Biografi Mae C. Jemison



Mae C. Jemison adalah seorang astronot wanita berdarah Afrika-Amerika. Pada tahun 1992 ia terbang menuju ruang angkasa dengan menggunakan kapal "Endeavour", dan ia menjadi astronot wanita berdarah Afrika-Amerika pertama yang sampai ke ruang angkasa. *wiiiiihhhh*


Synopsis
4 Juni 1987, Mae C. Jemison menjadi astronot wanita berdarah Afrika-Amerika pertama yang mendapat kesempatan untuk menjalani program pelatihan astronot. Dan sekitar 5 tahun kemudian, tepatnya pada tanggal 12 September 1992, Mae C. Jemison terbang ke ruang angkasa bersama 6 rekanya menggunakan pesawat "Endeavour" dalam misi STS47 dan menjadi wanita berdarah Afrika-Amerika pertama yang berhasil ke ruang angkasa. Karena prestasinya inilah Mae C. Jemison mendapatkan beberapa penghargaan dan salah satunya gelar doctor kehormatan.


Masa Muda
Mae C. Jemison lahir pada tahun 1956, tepatnya 17 Oktober 1956, di Decatur, Alabama. Anak paling kecil dari Charlie Jemison, seorang tukang kayu dan Doronthy (Green) Jemison, seorang guru sekolah dasar. Kakak perempuanya, Ada Jemison Bullock adalah seorang Psikiater anak dan kakaknya, Charles Jemison adalah seorang makelar perumahan. Keluarganya pindah ke Chicago, Illinois, saat itu Jemison masih berusia 3 tahun. Kedua orang tua Jemison memutuskan untuk pindah agar anak-anaknya mendapatkan pendidikan yang lebih baik disana, dan karena dia pindah ke Chicago saat masih balita ia menyebutnya kampung halaman.

Sepanjang masa sekolahnya, orang tua Mae C. Jemison mendukung dan men-support bakat dan keinginanya. Mae C. Jemison banyak menghabiskan waktunya disekolah dengan banyak-banyak membaca dan mempelajari buku pengetahuan di perpustakaan, terutama hal yang berbau astronomi. Saat Mae C. Jemison sekolah di SMA Morgan Park, Mae C. Jemison memilih jurusan di bidang teknik Biomedis. Mae C. Jemison lulus pada tahun 1973 dengan label siswi cerdas dan Mae C. Jemison berhasil masuk ke Stanford University dengan prestasi beasiswa nasional.


Penghargaan
Saat Mae C. Jemison masih duduk di bangku SMA, Jemison sangat aktif dalam kegiatan ekstrakurikuler salah satunya tari dan teater. Bahkan Mae C. Jemison menjabat sebagai ketua "Black Student Union" disekolahnya pada saat itu. Mae C. Jemison juga pernah menerima gelar sarjana sains dalam bidang teknik kimia dari universitas pada tahun 1977. Setelah kelulusanya, Mae C. Jemison melanjutkan pendidikanya ke Cornell University Medical College dan selama bertahun-tahun Mae C. Jemison menimba ilmu disana, Mae C. Jemison mendapat kesempatan untuk memperluas cakrawala pengetahuanya dengan belajar di Kuba dan Kenya. Mae C. Jemison juga pernah bekerja untuk camp pengungsian di Thailand dan Kamboja.

Setelah Mae C. Jemison mendapatkan gelar M.D (Doctor of Medicine) pada tahun 1981, Mae C. Jemison magang di sebuah rumah sakit di Los Angeles, tepatnya di University of Southern California Medical Center dan kemudian menjadi dokter umum. Dua setengah tahun kemudian Mae C. Jemison  bekerja sebagai petugas medis di Sierra Leone dan Liberia disini Mae C. Jemison mengajar dan melakukan sebuah penelitian. Setelah Mae C. Jemison kembali ke Amerika pada tahun 1985, Jemison memutuskan untuk mencari tantangan baru dengan mengubah karirnya dan mulai mengejar cita-cita masa kecilnya. Di tahun yang sama, pada bulan Oktober, Mae C. Jemison mendaftar untuk mengikuti program latihan astronot NASA. January 1986 panitia menunda proses seleksinya, tapi ketika Mae C. Jemison mendaftar kembali setahun kemudian, Jemison menjadi salah satu dari 15 kandidat yang dipilih dari kurang lebih 2000 peserta.


Astronot Wanita Berdarah Afrika-Amerika Pertama
Ketika Mae C. Jemison dipilih pada 4 Juni 1987, dia menjadi wanita berdarah Afrika-Amerika pertama yang mengikuti program latihan astronot. Setelah lebih dari satu tahun masa latihan, dia menjadi astronot wanita berdarah Afrika-Amerika pertama. Mae C. Jemison mendapatkan sebuah misi spesial, Ia bertanggung jawab untuk melakukan eksperimen yang berhubungan dengan awak di ruang angkasa.

Ketika Mae C. Jemison akhirnya terbang ke ruang angkasa pada 12 September 1992, bersama 6 rekanya dengan menggunakan pesawat "Endeavour" dalam misi STS47, Mae C. Jemison menjadi astronot wanita pertama yang berdarah Afrika-Amerika yang berada di ruang angkasa. Selama 8 hari di ruang angkasa, Mae C. Jemison melakuan penelitian yang berhubungan dengan berat badan dan mabuk perjalanan dengan Ia dan rekanya sebagai objek penelitianya. Mae C. Jemison menghabiskan lebih dari 190 jam berada di ruang angkasa sebelum akhirnya Ia dan rekanya kembali ke Bumi pada tanggal 20 September 1992.


Penghormatan dan Penghargaan
Karena prestasinya ini Mae C. Jemison menerima sejumlah penghargaan diantarnya adalah beberapa gelar doctor kehormatan, Essence Science and Technology Award pada tahun1988, Ebony Black Achievement Award  pada tahun 1992 dan Montgomery Fellowship dari Dartmouth College di tahun 1993. Mae C. Jemison juga mendapat julukan sebagai Gamma Sigma Gamma Woman of the Year pada tahun1990. Selain itu pada tahun1992, sebuah sekolah umum di Detroit, Michigan menggunakan nama Mae C. Jemison sebagai nama salah satu akademinya, Mae C. Jemison Academy.

Mae C. Jemison pernah menjadi anggota organisasi terkemuka, diantaranya : American Medical Association, the American Chemical Society and the American Association for the Advancement of Science, dan pernah menjabat sebagai dewan direksi di World Sickle Cell Foundation selama dua tahun dari tahun 1990 sampai 1992. Mae C. Jemison juga pernah menjabat sebagai anggota komite penasehat di American Express Geography Competition dan anggota dewan kehormatan di Center for the Prevention of Childhood Malnutrition.


Seteleh meninggalkan korps astronot pada maret 1993, Mae C. Jemison mengabdi untuk mengajar di Dartmouth. Mae C. Jemison juga mendirikan Jemison Group, sebuah perusahaan yang berupaya untuk meneliti, mengembangkan dan memasaran teknologi canggih.



Note: Artikel ini adalah artikel terjemahan yang dapat kalian lihat sumbernya disini.
Tag : Biografi
4 Komentar untuk "Biografi Mae C. Jemison"

Ohhh jadi dia wanita pertama yang ke luar angkasaa,baru tahu anee,izin bookmark ya gan,nambah wawasan nihh saya

bukan wanita pertama bang, tapi wanita pertama yang berdarah Afrika-Amerika yang sampai ke ruang angkasa

menarik ya biografinya, trnyata dia wanita prtma yg ke angkasa :)

Back To Top